Klegen.desa.id | Rabu (16/06), Desa Klegen menggelar Swab Antigen Massal untuk seluruh lapisan masyarakat Desa Klegen, mulai dari tokoh agama, tokoh masyarakat, para pelayan publik serta masyarakat Desa Klegen secara umum. Kegiatan ini dilaksanakan bersama Tim Medis Puskesmas Sarwodadi dan didampingi oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas. Sebanyak 32 orang dilakukan swab dan untuk semetara hasil swab adalah Negatif / Tidak Reaktif. Selain itu, Camat Comal, Fauzan S.Sos., M.Si beserta Kapolsek Comal juga ikut memantau kegiatan Swab Massal Desa Klegen, memberikan arahan dan himbauan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dimanapun kita berada.
Sumber : Dokumentasi Pribadi Admin Desa